Bobo.id - Apakah irregular plural nouns atau benda jamak tak beraturan dalam Bahasa Inggris itu?
Bentuk jamak Bahasa Inggris sudah teman-teman pelajari, yakni dengan menambahkan akhiran -s atau -es dalam kata benda (noun).
Misalnya:
- I have two books.
- I eat three apples.
Teman-teman tentunya sudah memahami peraturan penambahan akhiran -s dan -es tersebut.
Namun, benda jamak dalam Bahasa Inggris tidak selalu diberi akhiran -s dan -es, lo.
Ada beberapa kata benda yang memiliki bentuk jamak yang tidak terikat aturan di atas.
Itulah yang disebut dengan irregular plural nouns, yang bentuk jamaknya tidak selalu berakhir dengan -s atau -es.
Yuk, ketahui kata benda / nouns apa saja yang memiliki bentuk jamak tak beraturan atau irregular plural nouns!.
Bentuk Jamak Tak Beraturan (Irregular Plural Nouns)
Baca Juga: Perbedaan Few dan Little serta Contoh Kalimat dalam Bahasa Inggris
Berikut ini adalah contoh kata benda yang memiliki bentuk jamak tak beraturan atau irregular nouns.
1. Person
Bentuk jamak: People
Contoh kalimat: Some people came last night, they were my Dad's friends.
2. Foot
Bentuk jamak: Feet
Contoh kalimat: My feet are hurt after running.
3. Tooth
Bentuk jamak: Teeth
Contoh kalimat: The dentist is cleaning my teeth.
4. Child
Baca Juga: Contoh Dialog Bahasa Inggris Menggunakan Noun, Lengkap dengan Artinya
Bentuk jamak: Children
Contoh kalimat: There are children playing in the park.
5. Mouse
Bentuk jamak: Mice
Contoh kalimat: Mum finds three mice in the kitchen.
6. Sheep
Bentuk jamak: Sheep
Contoh kalimat: My uncle has so many sheep in his farm.
7. Fish
Bentuk jamak: Fish
Contoh kalimat: There are so many fish in the pond.
Baca Juga: Pengertian, Perbedaan, Contoh Kata, dan Contoh Kalimat Noun, Verb, dan Adjective
8. Leaf
Bentuk jamak: Leaves
Contoh kalimat: In autumn, the leaves fall.
9. Goose
Bentuk jamak: Geese
Contoh kalimat: The geese swimming in the pond.
10. Woman
Bentuk jamak: Women
Contoh kalimat: Mum is the member of Women Organization in her office.
11. Man
Bentuk jamak: Men
Baca Juga: 6 Jenis Verb Bahasa Inggris dan Masing-Masing Contohnya
Contoh kalimat: Most men need 7 hours of good rest each day.
12. Curriculum
Bentuk jamak: Curricula
Contoh kalimat: The ministers discussing the student curricula.
13. Deer
Bentuk jamak: Deer
Contoh kalimat: I saw a lot of deer in the zoo today.
14. Ox
Bentuk jamak: Oxen
Contoh kalimat: In the Switzerland, the oxen are roaming free in the grass field.
Teman-teman itulah beberapa contoh bentuk jamak tak beraturan atau irregular plural nouns.
Baca Juga: Contoh Dialog Bahasa Inggris Menggunakan Regular Verb
----
Kuis! |
Apa bentuk plural dari foot? |
Petunjuk: Cek halaman 2! |
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.