Suka Baca Dongeng? Ketahui Perbedaan Dongeng dan Legenda, yuk! #MendongenguntukCerdas

By Niken Bestari, Jumat, 23 September 2022 | 16:45 WIB
Perbedaan dongeng dan legenda. (Prakasit Khuansuwan)

Bobo.id - Teman-teman suka membaca dongeng?

Dongeng memiliki banyak manfaat, lo. Salah satunya adalah memupuk kreativitas.

Saat membaca dongeng, sering kali kita salah mengira dongeng dan legenda adalah sama.

Padahal, dongeng dan legenda memiliki pengertian tidak sama, teman-teman.

Apa perbedaan dongeng dan legenda?

Kita bahas bersama-sama, yuk!

Pengertian Dongeng dan Legenda

Dongeng adalah cerita prosa rakyat yang dianggap tidak benar-benar terjadi atau fiktif.

Secara umum, dongeng bisa berisi peristiwa aneh pada zaman dahulu, sehingga termasuk dalam cerita tradisional.

Melalui dongeng, nilai kepercayaan dan adat istiadat masyarakat juga dapat tercermin.

Dongeng adalah cerita yang penyebarannya disampaikan secara turun temurun. Oleh karena itu, pengarang atau penulis dongeng biasanya tidak dapat dikenali secara pasti.

Baca Juga: Sejarah Harpa, Alat Musik Dunia Kayangan di Cerita Dongeng #MendongenguntukCerdas