Pengertian Enkripsi dan Cara Kerjanya, Untuk Proteksi Data dan File

By Niken Bestari, Sabtu, 24 September 2022 | 10:30 WIB
Pengertian enkripsi dan cara kerjanya. (Freepik)

Bobo.id - Tahukah teman-teman apa itu enkripsi?

Saat kita bertukar pesan melalui WhatsApp, misalnya, maka kita sering mendapat notifikasi seperti: Pesan Ini Terenskripsi End-to-End.

Enkripsi pada dasarnya adalah upaya perlindungan atau proteksi data dan file pengguna internet agar tidak disalahgunakan pihak yang tidak bertanggung jawab.

Yuk, kita pelajari materi enkripsi yang teman-teman dapatkan di pelajaran informatika kelas 7 SMP ini.

Enkripsi Proteksi Data dan File

Data merupakan sumber daya yang penting bagi individu atau kelompok penggunanya.

Oleh sebab itu, data harus diproteksi dari berbagai risiko yang membawa dampak buruk bagi pemiliknya.

Saat ini, pencurian data dapat dilakukan dengan berbagai cara dan tingkat kecanggihan.

Data dapat dicuri melalui jaringan komputer, melalui aplikasi, atau bahkan melalui kecerobohan penggunanya sendiri.

Salah satu cara memproteksi data yang dapat dilakukan ialah dengan enkripsi atau penyandian.

Enkripsi atau encryption berasal dari bahasa Yunani “kryptos” yang artinya tersembunyi atau rahasia.

Baca Juga: Tethering: Pengertian, Fungsi, dan Cara Kerja