2. Pengertian data menurut The Liang Gie adalah hal, peristiwa atau kenyataan lainnya apapun yang mengandung sesuatu pengetahuan untuk dijadikan dasar guna penyusunan keterangan, pembuatan kesimpulan/penerapan keputusan.
Data adalah ibarat bahan mentah yang melalui pengolahan tertentu lalu menjadi keterangan (informasi).
3. Pengertian data menurut Bernard adalah data adalah fakta kasar mengenai orang, tempat, kejadian dan sesuatu yang penting diorganisasikan. sekumpulan fakta ataupun angka dan dapat diolah menjadi informasi yang berguna.
Dari semua pengertian bahasa dan para ahli di atas, data adalah kumpulan fakta yang bisa dianalisis untuk mendapat kesimpulan.
Nah, analisis atau pengolahan data inilah yang menggunakan perangkat teknologi informasi dan komunikasi.
Dalam bidang Informatika, data disimpan dalam bentuk yang dapat diproses oleh komputer, seperti bentuk digital dari teks, angka, gambar, grafis, suara (audio) atau video.
Data dapat bersifat kualitatif yang berarti menggambarkan sesuatu atau kuantitatif yang berupa informasi numerik (angka).
Data dapat direkam atau di-input, disimpan, dan ditampilkan, seperti fitur galeri pada ponsel teman-teman, ya.
Banyak peralatan sehari-hari yang diam-diam mengumpulkan data, misalnya sebuah kamera mengumpulkan foto dalam kameranya, setiap kali dipakai memotret.
Ada juga objek atau peralatan yang mengumpulkan data terus-menerus misalnya data CCTV.
Data pada smartwatch yang dipakai, dapat mengumpulkan data langkah, detak jantung, dan data pemakainya dan menyimpannya dalam perangkat.
Baca Juga: Perangkat Lunak Komputer dan Fungsinya, Materi Informatika Kurikulum Merdeka