Bangsa Apa yang Pertama Kali Menggunakan Demokrasi? Ini Sejarahnya

By Grace Eirin, Kamis, 29 September 2022 | 19:40 WIB
Demokrasi pertama kali digunakan pada masa Yunani Kuno oleh bangsa Athena. (pch.vector/freepik)

Berdasarkan dasar prinsip ideologi, demokrasi dibedakan menjadi tiga, yaitu demokrasi konstitusional, demokrasi rakyat, dan demokrasi Pancasila. 

Demokrasi konstitusional adalah demokrasi yang mampu membatasi wewenang negara dengan cara menetapkan batas-batas wewenang negara atau pemerintah.

Demokrasi konstitusional juga disebut demokrasi liberal, di mana pemerintah diperkenankan banyak melakukan campur tangan dan bertindak sewenang-wenang terhadap rakyat. 

Demokrasi rakyat adalah demokrasi yang mencita-citakan kehidupan yang tidak mengenal kelas sosial.

Demokrasi Pancasila yaitu demokrasi yang sistem pemerintahan dari rakyat, untuk rakyat, dan oleh rakyat, dengan bersumber dari nilai-nilai Pancasila.

3. Berdasarkan Titik Perhatian

Berdasarkan titik perhatiannya, demokrasi dibedakan menjadi tiga, yaitu demokrasi formal, demokrasi material, dan demokrasi gabungan.

Demokrasi formal adalah demokrasi yang menjunjung tinggi persamaan dalam bidang politik.

Demokrasi material adalah demokrasi yang menitikberatkan upaya menghilangkan perbedaan dalam bidang ekonomi.

Demokrasi gabungan adalah bentuk demokrasi yang mengambil kebaikan serta membuang keburukan dari bentuk demokrasi formal dan material.

----

Kuis!

Sebutkan negara yang menerapkan demokrasi langsung!

Petunjuk: Cek di halaman 2!

Tonton video ini, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.