Bagaimana Magnet Bermanfaat untuk Kehidupan Kita? Materi IPAS Kelas 5 SD

By Thea Arnaiz, Jumat, 30 September 2022 | 19:05 WIB
Kunci jawaban materi IPAS kelas 5 SD, Kurikulum Merdeka, berbagai macam manfaat magnet dalam kehidupan-sehari-hari. (pithonius/Pixabay)

Hal ini karena, batang magnet kompas mengalami gaya tarik-menarik dengan magnet bumi.

Begitu juga bagian selatan kompas, sebenarnya adalah kutub utara pada batang magnet. 

3. Menciptakan Aliran Listrik 

Ternyata, magnet juga bisa menghasilkan aliran listrik jadi sering dimanfaatkan sebagai salah satu komponen elektronik.

Sebab, adanya magnet bisa mengatur besar kecilnya aliran arus listrik pada perangkat elektronik tersebut. 

4. Mengubah Energi 

Bahkan, magnet yang ada di perangkat elektronik bisa mengubah energi.

Misalnya, magnet pada perangkat speaker yang mengubah energi listrik menjadi energi bunyi. Jadi, bisa kita manfaatkan untuk mendengarkan suara yang lebih keras. 

5. Menempelkan Suatu Benda 

Karena sifat magnet yang bisa tarik-menarik atau menempel meskipun dihalangi benda lain.

Magnet sering dijadikan benda untuk menempelkan sesuatu, sehingga kita tidak membutuhkan perekat lagi.

Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD/MI, Apakah Bahan Diamagnetik dapat Dibuat Menjadi Magnet?

Contohnya, lapisan magnet pada pintu kulkas yang menyebabkan pintu tertutup dengan rapat. 

Pembahasan dan jawaban ini bisa menjadi pemandu bagi orang tua dalam mendampingi anak selama belajar di rumah. 

Sumber: Buku Siswa Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial Kelas 5 SD, Kurikulum Merdeka, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. 

---

Kuis!
Di mana awal magnet alam ditemukan?
Petunjuk: Cek halaman 1!

Tonton video ini, yuk!  

----  

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.