4 Penyebab Gangguan pada Organ Peredaran Darah Manusia, Apa Saja?

By Thea Arnaiz, Senin, 3 Oktober 2022 | 16:30 WIB
berbagai macam penyebab gangguan pada organ peredaran darah manusia. (Pavel Danilyuk/pexels)

Penyebab malformasi vaskular belum bisa dipastikan, kemungkinan penyakit ini disebabkan karena keturunan atau sindrom struge-weber pada anak-anak.

Pasien malformasi vaskular akan mengalami gejala berupa rasa sakit dan benjol di bawah kulit, demam, hingga perdarahan tiba-tiba. 

4. Fenomena Raynaud 

Kondisi ini bisa dialami ketika tubuh berusaha beradaptasi dengan suhu dingin.

Pembuluh darah di tangan akan menyempit, sehingga menghambat aliran darah.

Akibatnya ujung-ujung jari berubah warna menjadi biru, terasa dingin, mati rasa, dan juga kesemutan.

Selain terlihat di jari tangan, fenomena raynaud juga bisa terlihat di telinga, hidung atau jari kaki.

Untuk mengatasinya, seseorang yang mengalami fenomena raynaud sebaiknya. menggunakan pakaian hangat dan pastikan tubuhnya tidak kedinginan lagi. 

Penyakit Sistem Peredaran Darah Manusia 

1. Tekanan Darah Tinggi 

Penyakit ini tanpa gejala dan menyebabkan tekanan darah terlalu tinggi untuk mengedarkan darah ke seluruh tubuh.

Jika dibiarkan, tekanan darah tinggi bisa merusak jantung dan menyebabkan stroke. 

2. Aterosklerosis 

Penyakit ini menyebabkan pembuluh darah menyempit karena tumpukan kolesterol yang mengendap di dinding pembuluh arteri.

Akibatnya, aliran darah tidak lancar dan jantung bisa kekurangan pasokan darah. 

Baca Juga: Apa Itu Peredaran Darah Besar dan Kecil pada Tubuh Manusia?