Cara Menendang Bola dalam Permainan Sepak Bola, Materi Kelas 3 SD Tema 3

By Amirul Nisa, Selasa, 4 Oktober 2022 | 20:00 WIB
Mengenal berbagai cara menendang bola dalam permainan sepak bola. (Pxhere)

Teman-teman juga bisa menggunakan cara menendang dengan kaki bagian luar. Cara ini dilakukan dengan posisi badan berada di belakang bola.

Pastikan kaki tumpu di letakan di samping belakang bola sekitar 30 sentimeter atau lebih.

Lalu kaki yang menendang berada di belakang bola untuk membuat ancang-ancang, kemudian tarik kaki untuk menendang dan kenakan bola pada punggung kaki bagian sisi ujung jeri kelingking kaki sampai mata kaki bagian luar.

4. Menendang dengan Kaki Bagian Dalam

Untuk menendang dengan kaki bagian dalam, teman-teman perlu memposisikan tubuh di belakang bola dan menghadap sasaran.

Lalu kaki tumpu berada di samping bola, dengan jarak sekitar 15 sentimeter. Sedangkan, kaki yang akan menendang ditarik ke belakang untuk mengambil ancang-ancang.

Kemudian kenakan bola pada bagian mata kaki bagian dalam sampai ujung ibu jari.

5. Menendang dengan Tumit

Teman-teman juga bisa menendang bola dengan menggunakan tumit.

Cara ini dilakukan dengan memposisikan badan berada di depan bola atau bola ada tepat di belakang tumit.

Kaki tumpu pun juga harus diposisikan di depan bola, sementara kaki yang menendang mengambil posisi ancang-ancang dari depan.

Baca Juga: Perbedaan Menggiring dan Menendang Bola dalam Sepak Bola, Materi Kelas 3 SD Tema 3