- Merumuskan atau menguatkan hukum perlindungan sumber daya alam di Indonesia.
Teman-teman, itulah contoh peranan lembaga masyarakat dalam melestarikan sumber daya alam Indonesia.
Macam-Macam Sumber Daya Alam di Indonesia
Berikut ini adalah macam-macam sumber daya alam di Indonesia:
1. Hutan
Luas hutan yang besar tersebut, saat ini masih dapat dijumpai di Papua, Kalimantan, Sulawesi dan Sumatra.
Di Jawa, luas hutan telah mengalami penurunan karena terjadi alih fungsi untuk pertanian dan permukiman penduduk. Luas wilayah hutan Indonesia adalah sekitar 95,6 juta hektare (ha) pada 2020.
2. Minyak dan Gas Bumi
Minyak bumi dan gas merupakan sumber energi utama yang saat ini banyak dipakai untuk keperluan industri, transportasi, dan rumah tangga.
Daerah penghasil minyak bumi dan gas alam di Indonesia antara lain:
-Pulau Sumatra, meliputi Lhokseumawe dan Peureulak (Aceh), Tanjung Pura (Sumatra Utara), Sungai Pakning dan Dumai (Riau), serta Plaju, Sungai Gerong, dan Muara Enim (Sumatra Selatan).
Baca Juga: 6 Faktor yang Menyebabkan Kelangkaan Sumber Daya Alam, Materi Ilmu Pengetahuan Sosial