Mengenal Etos Kerja dalam Revolusi Mental, Pengertian dan Ciri-cirinya

By Amirul Nisa, Sabtu, 8 Oktober 2022 | 11:00 WIB
Etos kerja yang tinggi akan memberikan banyak manfaat saat melakukan kerja kelompok. (Foto oleh MART PRODUCTION/pexels)

Teman-teman tentu pernah harus membentuk sebuah tim atau kelompok untuk menyelesaikan suatu tugas.

Saat harus bekerja dengan banyak orang, maka sikap berkerja sama yang baik menjadi hal yang penting.

Bisa bekerja sama dengan baik dalam sebuah tim juga merupakan salah satu ciri dari memiliki etos kerja yang tinggi.

Untuk bisa bekerja sama, teman-teman harus memastikan tujuan yang akan dicapai oleh semua anggota kelompok sama.

Lalu pastikan teman-teman selalu melakukan komunikasi yang baik dengan seluruh anggota kelompok.

Teman-teman juga bisa mencoba mempelajari karakter dari setiap rekan agar bisa melakukan komunikasi yang tepat atau melakukan pemberian tugas sesuai dengan kemampuan.

3. Miliki Sikap Tanggung Jawab

Orang dengan etos kerja yang tinggi tentu akan memiliki sikap tanggung jawab atas semua perbuatannya.

Tanggung jawab merupakan sikap atau prilaku untuk melakukan sesuatu dengan sungguh-sungguh dan siap untuk menanggung segala risiko yang akan terjadi.

Dengan memiliki sikap tanggung jawab, teman-teman bisa membangun kepercayaan dari orang lain, seperti orang tua, teman, atau rekan dalam satu kelompok.

Jadi orang-orang tidak akan meragukan teman-teman saat melakukan suatu tidandakan tertentu.

Baca Juga: Apa Itu Revolusi Mental? Ini Penjelasan Lengkapnya, Materi PPKn