Hati-Hati Kembung! 6 Buah Ini Sebaiknya Tidak Dikonsumsi saat Sarapan

By Grace Eirin, Sabtu, 8 Oktober 2022 | 16:15 WIB
Beberapa jenis buah-buahan dapat menyebabkan kembung jika salah waktu mengonsumsinya. (Viktoria Slowikowska/pexels)

Kira-kira 30 sampai 40 persen orang tidak mampu untuk menyerap fruktosa seluruhnya, sehingga menyebabkan perut kembung, gas berlebih, serta diare.

5. Salak

Buah ini mengandung vitamin C, kalsium, beta-karoten, zat besi, dan tanin (turunan dari asam gallic).

Dilihat dari kandungan nutrisinya, salak tentu saja memiliki manfaat untuk kesehatan. Namun, kita harus menghindari memakan salak di pagi hari jika memiliki ulkus lambung.

Hal ini dikarenakan salak mengandung tanin yang tinggi, sehingga dapat menyebabkan iritasi lambung, mual, muntah, dan masalah pada hati.

6. Persik

Buah persik dikenal memiliki serat tinggi yang dapat mengurangi kolesterol serta sembelit.

Namun, buah persik juga mengandung sorbitol yang sulit dicerna, sehingga akan mengakibatkan produksi gas.

Memakannya pada pagi hari, dapat menyebabkan perut kita menjadi kembung.

Sorbitol juga dapat meningkatkan ketergantungan terhadap pencahar jika dimakan berlebihan, sehingga usus besar akan berhenti merespons stimulus sorbitol dan terjadi kerusakan otot.

---

Kuis!

Kenapa jeruk dapat menyebabkan kembung?

Petunjuk: Cek halaman 2!

Tonton video ini, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.