Bobo.id - Kebudayaan nasional sampai sekarang masih dipertunjukkan apalagi pada saat ada perayaan tertentu.
Tujuannya agar generasi muda masih mengenal budaya nasional dan ingin mempelajarinya.
Lalu, apa saja upaya lain untuk melestarikan budaya nasional, ya?
Pembahasan tersebut akan diketahui dalam pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) kelas 8 SMP Kurikulum Merdeka, Bab 5: Jati Diri Bangsa dan Budaya Nasional.
Tepatnya materi Kebudayaan Nasional dan Tantangan Era Globalisasi pada halaman 118. Nantinya kita akan mengerjakan soal dan menemukan kunci jawabannya.
Namun, sebelum menemukan kunci jawabannya, teman-teman dapat menyimak materinya secara singkat terlebih dahulu.
Sebagai generasi muda, kita dituntut untuk tetap melestarikan budaya nasional agar tetap diketahui di dalam ataupun di luar negeri.
Oleh karena itu, kerja sama antar negara untuk mempromosikan budaya nasional penting dilakukan pada era globalisasi seperti sekarang.
Contohnya, beberapa sekolah di Indonesia atau seniman Indonesia dikirim untuk mengikuti festival budaya internasional.
Dari festival budaya itulah, kita saling mengenal kebudayaan dari negara lain sekaligus memperkenalkan kebudayaan Indonesia.
Selain itu, pemerintah juga rutin dan aktif mendaftarkan hak paten budaya nasional ke organisasi UNESCO.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 5 SD Tema 3, Apa Manfaat Keberagaman Budaya bagi Suatu Bangsa?
Tujuannya agar sejarah budaya tersebut tidak terhapus dan diketahui asal-usulnya. Untuk mengetahui lebih lanjut, kerjakanlah soalnya yang ada di buku.
Apakah teman-teman sudah selesai mengerjakan soal-soalnya? Kalau sudah, coba cocokkan dengan kunci jawaban di bawah ini, ya.
Apa solusi yang bisa dilakukan agar budaya nasional lebih banyak diminati generasi muda?
Jawaban:
1. Mendorong Kesadaran Melestarikan Budaya Nasional
Generasi muda harus diberi motivasi untuk memperkenalkan dan melestarikan budaya nasional sedini mungkin.
Budaya nasional sendiri terdiri dari rumah tradisional, pakaian adat, tarian daerah, hingga kebiasaan masyarakatnya.
Jadi, dengan mengenal budaya sendiri pasti tidak akan mudah digeser dengan budaya lain, sehingga melahirkan kesadaran untuk melestarikannya.
2. Memahami Budaya Sendiri
Untuk mengenal dan memahami budaya nasional, generasi muda bisa mengetahuinya melalui pelajaran di sekolah.
Selain itu, budaya nasional juga bisa diperkenalkan melalui kegiatan ekstrakurikuler di sekolah.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 5 SD Tema 3, Apa Saja Manfaat Keragaman Sosial Budaya bagi Masyarakat?
Oleh karena itu, baik masyarakat dan sekolah punya tanggung jawab untuk memperkenalkan budaya nasional agar tetap lestari.
Generasi muda pun bisa meneruskan warisan budaya nasional kepada generasi muda yang baru.
3. Menyaring Budaya dari Luar
Akibat globalisasi, kita lebih mudah mendapatkan berbagai macam informasi dari berbagai tempat dengan cepat.
Globalisasi dan modernitas juga menciptakan budaya baru yang lebih disukai oleh generasi muda.
Namun, kita tidak boleh melupakan budaya nasional hingga melupakannya.
Oleh karena itu, budaya asing yang masuk harus disaring agar lebih sesuai dengan kepribadian bangsa.
4. Mengenalkan Budaya Nasional ke Kancah Internasional
Globalisasi dan modernisasi tidak selalu negatif, bahkan dengan adanya kedua hal tersebut kita bisa memperkenalkan budaya nasional ke kancah internasional.
Misalnya, melalui kerja sama kebudayaan yang dapat membantu generasi muda untuk memperkenalkan budaya nasional ke mancanegara.
Selain itu, modernitas yang menghasilkan peralatan canggih, membuat kita bisa merekam dan mengunggah segala informasi tentang budaya nasional ke internet.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 5 SD Tema 3, Apa Saja Manfaat Keragaman Sosial Budaya bagi Masyarakat?
Hasil positifnya, semua orang dari mana saja dapat melihat dan mengetahui konten budaya nasional, sehingga semakin banyak orang yang tahu serta ingin mempelajarinya.
Pembahasan dan jawaban ini bisa menjadi pemandu bagi orang tua dalam mendampingi anak selama belajar di rumah.
Sumber: Buku Siswa Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Kelas 8 SMP, Kurikulum Merdeka, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.
---
Kuis! |
Apa tujuan seniman dikirim ke luar negeri? |
Petunjuk: Cek halaman 1! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.