Apa Saja Rencana dan Program Pemerintah untuk Memajukan Budaya Nasional? Materi PPKn

By Thea Arnaiz, Jumat, 14 Oktober 2022 | 12:30 WIB
Kunci jawaban materi PPKn kelas 8 SMP, Kurikulum Merdeka, berbagai macam upaya untuk merencanakan pelestarian kebudayaan nasional. (NOR KHOLIS/pexels)

Apakah teman-teman sudah selesai mengerjakan soal-soalnya? Kalau sudah, coba cocokkan dengan kunci jawaban di bawah ini, ya. 

Apa saja rencana dan program pemerintah untuk memajukan budaya nasional? 

Jawaban: 

Berikut, cara-cara yang bisa dilakukan pemerintah untuk memajukan budaya nasional, yaitu: 

1. Membuat Undang-Undang 

Adanya undang-undang membuat kelestarian budaya tetap terjaga dan mendorong upaya pelestariannya secara sah dimata hukum.

Upaya kelestarian budaya melalui undang-undang tercantum dalam Undang-Undang Dasar 1945, Pasal 32 Ayat 1, yaitu:

”Negara memajukan kebudayaan nasional Indonesia di tengah peradaban dunia dengan menjamin kebebasan masyarakat dalam memelihara dan mengembangkan nilai-nilai budayanya”.

Oleh karena itu, setiap masyarakat daerah bisa mengembangkan kebudayaan lokalnya agar tetap bertahan dan dikenal oleh generasi muda. 

2. Melalui Pendidikan 

Upaya lain untuk menjaga kelestarian budaya nasional adalah melalui pendidikan.

Baca Juga: Apa Solusi yang Bisa Dilakukan agar Budaya Nasional Lebih Banyak Diminati Generasi Muda? Materi PPKn