4 Unsur Kebahasaan dalam Berita Eksplanasi dan Penjelasannya

By Amirul Nisa, Jumat, 21 Oktober 2022 | 12:00 WIB
Pada sebuah teks berita eksplanasi akan ada beberapa unsur kebahasaan yang digunakan. (storyset)

Setelah paham tentang teks berita eksplanasi, berikut akan dijelaskan beberapa unsur kebahasaan yang digunakan.

Unsur Kebahasan Berita Eksplanasi

1. Kalimat Tunggal

Kalimat tunggal merupakan kalimat yang dibuat dengan susunan atas satu pola saja.

Pola itu adalah subjek, predikat, objek, dan bisa ditambah dengan keterangan.

Selain disebut kalimat tunggal, jenis kalimat ini juga sering disebut dengan kalimat sederhana.

Pada jenis kalimat ini memiliki ciri berupa tidak adanya kata hubung dan juga hanya terdiri dari subjek, predikat, objek, dan juga keterangan yang bersifat opsional.

2. Kalimat Majemuk

Kalimat majemuk diartikan sebagai kata-kata yang memiliki struktur kalimat di dalamnya.

Sehingga dalam sebuah kalimat majemuk, teman-teman akan menemukan beberapa kalimat dasar.

Jenis kalimat ini akan memiliki ciri berupa adanya kata penghubung karena pada kalimat ini akan disusun dari lebih satu kalimat dasar.

Baca Juga: Materi Bahasa Indonesia, Pengertian Berita Menurut Ahli dan Unsur Pembentuknya