4 Perbedaan Utama Mobilitas Penduduk dan Mobilitas Sosial di Masyarkat

By Grace Eirin, Sabtu, 22 Oktober 2022 | 08:00 WIB
Ada dua jenis mobilitas yang terjadi di masyarakat, yaitu mobilitas penduduk dan mobilitas sosial. (pikisuperstar/freepik)

Bobo.id - Mobilitas adalah gerak perubahan yang terjadi di antara warga masyarakat, baik secara fisik maupun secara sosial. 

Kita pasti sudah tidak asing lagi dengan adanya perubahan status sosial atau perpindahan sekelompok orang dari satu tempat ke tempat lainnya. 

Ada dua jenis mobilitas yang terjadi di masyarakat, yaitu mobilitas penduduk dan mobilitas sosial

Pada pelajaran IPS kelas 7 SMP Kurikulum Merdeka Belajar, kamu harus mencari perbedaan antara mobilitas sosial dan mobilitas penduduk.

Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!

Perbedaan Mobilitas Penduduk dan Sosial

1. Pengertian

Mobilitas penduduk adalah perpindahan penduduk dari satu tempat ke tempat lainnya, yang dilakukan untuk memperoleh kebutuhan yang tidak bisa didapatkan di daerah asalnya. 

Sedangkan mobilitas sosial adalah perpindahan posisi lapisan sosial seseorang atau sekelompok orang dari lapisan yang satu ke lapisan yang lain. 

2. Jenis

Pada mobilitas penduduk, bentuk atau jenis mobilitasnya dibedakan berdasarkan sifat sementara maupun permanen. 

Baca Juga: Suku-Suku Bangsa yang Dominan di ASEAN