Terjadi Hari Ini, Apa Dampak Gerhana Matahari Bagi Manusia dan Hewan?

By Niken Bestari, Selasa, 25 Oktober 2022 | 15:00 WIB
Gerhana matahari sebagian akan terjadi pada tanggal 25 Oktober 2022. (Freepick/kjpargeter)

Hal ini dapat mempengaruhi rantai makanan karena suplai makanan untuk pemakan plankton berkurang, sehingga jumlah ikan-ikan akan berkurang di daerah yang terkena gerhana.

4. Perubahan Perilaku Hewan

Gerhana matahari membawa dampak pada perilaku hewan, salah satunya burung.

Burung-burung cenderung menuju sarangnya pada saat gerhana terjadi.

Kemampuan mengarahkan diri pada burung pengembara jarak jauh dapat berubah.

Hal ini disebabkan karena terjadi pengurangan radiasi inframerah dan pancaran gelombang radio sangat pendek akibat terhalangnya cahaya.

5. Penurunan Suhu

Gerhana Matahari bisa menyebabkan penurunan suhu kondisi Bumi untuk sementara.

Meskipun gerhana Matahari cincin enggak mengalami penurunan suhu ekstrem seperti gerhana Matahari total, tapi umumnya penurunan suhu akan terjadi secara merata.

Nah, itulah dampak gerhana matahari pada manusia dan hewan.

Untungnya, gerhana matahari ini tidak berlangsung lama, melainkan umumnya berlangsung paling lama 10 menitan, teman-teman.

Baca Juga: Bagaimana Posisi Bulan saat Terjadi Gerhana Matahari Sebagian?