Gagasan Utama: Pengertian, Ciri-Ciri, Cara Menemukan, dan Letaknya

By Thea Arnaiz, Rabu, 26 Oktober 2022 | 13:00 WIB
Kunci jawaban materi kelas 6 SD/MI, ketika membca teks bacaan kita akan menemukan gagasan utama dalam setiap paragrafnya, apa itu gagasan utama? (August de Richelieu/pexels)

 

Bobo.id - Apakah teman-teman suka membaca? Buku apa saja yang dibaca?

Tidak hanya buku, kita juga bisa membaca artikel yang ada di koran atau sekarang banyak yang disebarkan lewat website.

Umumnya, sebuah artikel bacaan yang ditulis mengandung gagasan utama yang bisa ditemukan.

Lalu, apa itu gagasan utama? Pembahasan tentang gagasan utama akan diketahui melalui pelajaran tematik kelas 6 SD/MI, Tema Menuju Masyarakat Sejahtera, Subtema 3: Masyarakat Sejahtera, Negara Kuat.

Pelajaran Bahasa Indonesia, materinya adalah Pengertian Gagasan Utama, tepatnya halaman 64.

Namun, sebelum mengerjakan soal latihan dan menemukan kunci jawabannya, teman-teman dapat menyimak materinya secara singkat terlebih dahulu. 

Gagasan utama disebut juga gagasan pokok yang merupakan inti dari sebuah pembahasan dalam teks bacaan.

Jadi, gagasan utama bisa mengembangkan sebuah paragraf bacaan menjadi utuh.

Untuk mengetahui lebih lanjut, kerjakanlah soalnya yang ada di buku. Apakah teman-teman sudah selesai mengerjakan soal-soalnya?

Kalau sudah, coba cocokkan dengan kunci jawaban di bawah ini, ya. 

Jelaskan pengertian gagasan utama. 

Baca Juga: Contoh Cerita dan Ide Pokoknya, Lengkap dengan Pembahasannya

Jawaban: 

Pengertian Gagasan Utama 

Gagasan utama adalah kalimat yang bisa digunakan untuk mengembangkan suatu paragraf.

Kita bisa menemukan gagasan utama di dalam kalimat utama, yaitu kalimat yang mewakili isi paragraf secara keseluruhan.

Biasanya, gagasan utama ditandai dengan kata seperti, yang penting..., jadi..., dengan demikian..., pada dasarnya..., kesimpulan..., dan intinya....

Selain itu, kita juga bisa menemukan gagasan utama melalui gagasan penjelas atau kalimat penjelas dan judul. 

Ciri-Ciri Gagasan Utama 

Gagasan utama bisa dikenali melalui ciri-cirinya, yaitu: 

- Dapat berdiri sendiri menjadi kalimat yang utuh 

- Tidak dibentuk dari kata sambung  

- Memuat topik permasalahan yang dibahas dalam teks 

Baca Juga: Ciri-Ciri Ide Pokok Beserta Cara Menemukannya di dalam Paragraf

- Kalimatnya tidak dihubungkan dengan kalimat lain 

- Gagasan utama yang letaknya di akhir paragraf ditandai dengan kata, oleh karena itu..., kesimpulannya..., oleh sebab itu..., dan dengan demikian.... 

Cara Mudah Menemukan Gagasan Utama 

- Membaca dengan cermat setiap paragraf dalam teks bacaan  

- Mengidentifikasi ide atau subyek yang menjadi pokok pembahasan dalam paragraf tersebut 

- Tentukan kalimat yang cocok dan mewakili isi paragraf tersebut (kalimat utama) 

- Temukanlah gagasan utama dalam kalimat utama tersebut yang berupa kalimat yang bisa berdiri sendiri 

Letak Gagasan Utama 

1. Gagasan Utama Deduktif 

Berarti letak gagasan utamanya ada di akhir paragraf. Pembahasannya dimulai dari umum ke khusus. 

2. Gagasan Utama Induktif 

Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD/MI, Apa Gagasan Utama dari Teks Bacaan tentang Tari Jaipong?

Letaknya gagasan utamanya ada di awal paragraf, berarti pembahasannya dimulai dari khusus ke umum. 

3. Gagasan Utama Deduktif-Induktif 

Jenis gagasan ini berarti, letak gagasan utamanya ada di awal dan akhir paragraf. Jadi, pembahasannya dari khusus ke umum dan ke khusus lagi. 

Pembahasan dan jawaban ini bisa menjadi pemandu bagi orang tua dalam mendampingi anak selama belajar di rumah.  

Sumber: Buku Siswa Kelas 6 SD/MI Tema Menuju Masyarakat Sejahtera, Kurikulum 2013 Revisi, Penerbit Masmedia.  

---

Kuis!
Apa saja ciri-ciri gagasan utama?
Petunjuk: Cek halaman 2!

Tonton video ini, yuk!  

----  

Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD.  

Khusus di bulan Oktober 2022, ada diskon 10% untuk berlangganan semua majalah dari Media Anak Grid Network - Kompas Gramedia.  

Untuk langganan: 

Majalah Bobo: https://bit.ly/PROMOBOBOOKTOBER 

Majalah Bobo Junior: https://bit.ly/PROMOBOJUNOKTOBER 

Majalah Mombi SD: https://bit.ly/PROMOMOMBISDOKTOBER 

Majalah Mombi TK: https://bit.ly/PROMOMOMBIOKTOBER