Bagaimana Cara Mencari Informasi Penting yang Terdapat pada Gagasan Utama? Materi Kelas 6 SD/MI

By Thea Arnaiz, Sabtu, 29 Oktober 2022 | 08:00 WIB
Kunci jawaban materi kelas 6 SD/MI,langkah-langkah mencari informasi penting dalam gagasan utama dari artikel bacaan, salah satunya dengan isi pokok bacaan. (Ivan Samkov/pexels)

Jawaban: 

Kita bisa mencari informasi penting yang terdapat pada gagasan utama dengan beberapa langkah penting.

Informasi penting ini bisa saja ada di awal (deduktif) atau akhir paragraf (induktif).

Berikut, beberapa langkah menemukan informasi penting pada gagasan utama di artikel bacaan.  

1. Membaca Judul 

Membaca judul penting dilakukan sebelum membaca isi artikel, karena dari judul kita bisa menemukan gambaran tentang informasinya.

Jadi, memudahkan kita menemukan informasi penting yang ingin disampaikan penulis. 

2. Membaca Teks dengan Teliti 

Setelah itu, barulah baca isi artikel dengan teliti dan hati-hati. Pahami setiap kalimat yang ditulis untuk menemukan gagasan utama di awal atau di akhir paragraf. 

3. Mencatat Isi Pokok Bacaan 

Kemudian, kita bisa mencatat isi pokok bacaan menggunakan metode 5W+1H atau apa, kapan, di mana, siapa, kenapa, dan bagaimana.

Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD/MI Tema Bumiku, Apa Gagasan Utama dalam Setiap Paragraf Teks ‘Tari Pakarena’?