Bikin Haru, Awalnya Terlantar dan Kedinginan, Kucing Liar Ini Akhirnya Punya Keluarga Baru

By Thea Arnaiz, Minggu, 30 Oktober 2022 | 16:30 WIB
Kucing oranye yang memecahkan kaca rumah orang lain agar bisa masuk ke dalam karena kedinginan. (The Dodo)

Bobo.id - Pernah ada kucing liar yang masuk ke dalam rumah teman-teman?

Pasti hampir kebanyakan orang, tidak sengaja rumahnya pernah dimasuki oleh kucing liar. Begitu juga dengan rumah seseorang bernama Amber.

Pada suatu hari di musim dingin, tiba-tiba ada seekor kucing oranye yang memecahkan kaca rumahnya agar bisa masuk ke dalam, lo.

Ternyata kucing itu kedinginan dan butuh perlindungan.

Namun, meskipun begitu kucing oranye tidak langsung bersikap ramah dan tidak mau didekati.

Tapi, Amber tetap membiarkannya masuk agar tidak kedinginan lagi.

Awalnya, kucing tersebut terlihat waspada dan ketakutan melihat sekitar.

Bahkan, ia tidak mau makan makanan kucing yang sudah disediakan.

Kucing oranye selalu bersembunyi, mendesis (hissing), atau menghindar tiap kali ingin didekati.

Selain itu, tatapan matanya selalu waspada tiap kali Amber berusaha mendekatinya. 

Mulai Makan dan Mau Didekati 

Baca Juga: Tak Perlu Panik, Ini 5 Cara Aman dan Cepat untuk Mengatasi Kucing Keracunan