Cara Menjaga Sekolah agar Bersih dan Sehat, Materi Kelas 3 SD Tema 4

By Amirul Nisa, Sabtu, 5 November 2022 | 08:00 WIB
Ada beberapa cara menjaga kebersihan sekolah yang salah satunya membuang sampah pada tempatnya. (brgfx/freepik)

4. Tidak Membuat Buku Berserakan di Perpustakaan

Selain itu, menjaga kebersihan juga harus dilakukan di berbagai fasilitas yang ada di sekolah, seperti perpustakaan.

Di perpustakaan, teman-teman bisa meminjam atau membaca banyak jenis buku.

Tapi pastikan selalu mengambil dan menata kembali buku dengan benar.

Dengan ruangan yang rapi, tentu teman-teman akan jadi lebih nyaman saat membaca di tempat tersebut.

Selain perpustakaan, jaga juga kebersihan di fasilitas sekolah lainnya, seperti laboratorium, ruang komputer, hingga ruang kesehatan.

5. Tidak Mencoret-coret Dinding, Kursi, Meja, dan Fasilitas Sekolah Lain

Teman-teman juga harus menjaga kebersihan perabot yang ada di sekolah terlebih di dalam kelas.

Hindari mencoret-coret meja, kursi, lemari, atau dinding dengan berbagai jenis benda.

Coretan pada perabot sekolah akan membuat tampilannya menjadi kotor dan tidak sedap dipandang.

Nah, itu tadi penjelasan tentang lima cara yang bisa dilakukan untuk membuat sekolah menjadi bersih dan sehat.

Baca Juga: Mencari Kalimat Penyelesaian Masalah dari Teks

----

Kuis!
Kenapa kita perlu membuang sampah di tempatnya?
Petunjuk: Cek halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

----  

Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD.  

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.