Kejahatan Lintas Negara, Pengertian dan Contoh yang Pernah Terjadi

By Amirul Nisa, Senin, 7 November 2022 | 14:00 WIB
Berbagai bentuk kejahatan lintas negara yang pernah terjadi. (macrovector)

Bobo.id - Sebuah negara tentu tidak selalu berjalan dengan mulus dan memiliki gangguan, seperti penjelasan materi PPKn kurikulum merdeka kelas VII SMP.

Ada banyak jenis gangguan yang bisa muncul dan salah satunya adalah kejahatan lintas negara.

Gangguan nasional yang menimpa suatu negara ini tentu bisa berdampak buruk pada berjalannya suatu negara.

Selain kejahatan lintas negara, masih ada beberapa jenis gangguan lain yang bisa muncul, seperti gerakan sparatis, konflik komunal, terorisme, kerusuhan sosial, radikalisme, dan lain sebagainya.

Namun, kali ini kita akan belajar lebih banyak tentang kejahatan lintas negara.

Berikut akan dijelaskan tentang kejahatan lintas negara dan contoh peristiwa yang pernah terjadi.

Pengertian Kejahatan Lintas Negara

Kejahatan lintas negara adalah kejahatan yang menjadi ancaman serius terhadap keamanan dan kemakmuran global.

Disebut demikian karena kejahatan ini menyebabkan terganggunya lebih dari satu negara.

Istilah ini bisa memang lebih sering digunakan oleh kalangan penegak hukum dan civias akademik.

Selain itu, kejahatan lintas negara ini mulai semakin berkembang beriringan dengan majunya teknologi.

Baca Juga: Contoh-Contoh Perilaku yang Menunjukkan Sikap Menjaga Keutuhan Negara