Ciri-Ciri Serta Identifikasi Isi dan Sampiran Pantun Nasihat, Cari Jawaban Kelas 5 SD Tema 4

By Fransiska Viola Gina, Selasa, 8 November 2022 | 09:45 WIB
Identifikasi pantun kelas 5 SD tema 4 halaman 96. (freepik/stories)

Bobo.id - Pantun merupakan salah satu bentuk karya sastra yang terikat dengan aturan dan masih populer hingga saat ini.

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, pantun adalah bentuk puisi melayu yang tiap bait biasanya terdiri atas empat baris yang bersajak. 

Pantun berasal dari bahasa Minangkabau yaitu patuntun yang bermakna penuntun, teman-teman. 

Awalnya, pantun adalah salah satu bentuk sastra lisan yang menjadi tradisi di kalangan masyarakat Melayu. 

Namun, saat ini pantun sudah sering ditemukan dan digunakan dalam bentuk tertulis juga, teman-teman.

Pada materi kelas 5 SD tema 4 halaman 96, kita diajak untuk mengidentifikasi sebuah pantun. 

Sebelum memulai pembahasan terkait identifikasi pantun, kita cari tahu terlebih dahulu ciri-ciri pantun, yuk!

Ciri-Ciri Pantun

Pantun memiliki aturan terikat dalam penciptaannya. Sebuah pantun dapat dikenal dengan mengetahui ciri-ciri pantun. 

Ciri-ciri pantun, antara lain:

- Terdiri dari empat baris. 

Baca Juga: 12 Contoh Pantun Nasihat, Pantun Jenaka, dan Pantun Teka Teki