10 Contoh Poster Hari Pahlawan yang Bisa Diposting di Media Sosial

By Thea Arnaiz, Selasa, 8 November 2022 | 19:00 WIB
Inilah contoh-contoh poster Hari Pahlawan yang bisa menjadi inspirasi. (Dinora Andrian/pexels)

Poster Hari Pahlawan beserta bendera Merah Putih Indonesia. (freepik)

Hari Pahlawan Libur Tanggal Merah? 

Apakah Hari Pahlawan tanggal merah yang artinya hari libur nasional di kalender?

Ternyata, Hari Pahlawan yang diperingati 10 November setiap tahunnya bukan termasuk tanggal merah, lo.

Hal ini sudah ditetapkan oleh pemerintah melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) ketika menetapkan hari libur nasional tahun 2022.

Tiga menteri yang memutuskan adalah Menteri Agama melalui SK Nomor 678 Tahun 2022, Menteri Ketenagakerjaan melalui SK Nomor 2 Tahun 2022, serta Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) melalu SK Nomor 2 Tahun 2022.

Jadi, anak sekolah dan pekerja tidak libur pada tanggan 10 November. 

Sejarah Hari Pahlawan 

Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November, awalnya berasal dari peristiwa Pertempuran Surabaya yang berlangsung dari 27 Oktober hingga 20 November 1945.

Pertempuran Surabaya terjadi karena kekalahan pihak Jepang pada Perang Dunia II, yang akhirnya dimanfaatkan oleh rakyat Indonesia untuk memproklamasikan kemerdekaan pada 17 Agustus 1945.

Sebab, terjadi kekosogan kekuasaa. Namun, setelah kekalahan Jepang tentunya Belanda ingin menguasai kembali Indonesia dengan mendarat di Surabaya pada 25 Oktober 1945, yang dibantu pasukan sekutu dari Persemakmuran Inggris, yaitu AFNEI (Allied Forces Netherlands East Indies).

Baca Juga: Biografi Letnan Jenderal Suprapto, Pahlawan Revolusi yang Gugur dalam Peristiwa G30S