6 Macam Interaksi antara Makhluk Hidup dengan Makhluk Hidup dan Contohnya

By Grace Eirin, Kamis, 10 November 2022 | 14:30 WIB
Lebah membutuhkan bunga untuk mendapatkan nektar adalah contoh interaksi antarmakhluk hidup. (Alexas Fotos/pexels)

1. Simbiosis mutualisme

Dilansir dari laman resmi Kemendikbud RI, simbiosis mutualisme yaitu hubungan antara dua organisme yang berbeda jenis namun saling menguntungkan satu sama lain. 

Contoh hewan yang melakukan simbiosis mutualisme adalah kupu-kupu atau lebah dan bunga, atau ikan badut dan anemon laut. 

2. Simbiosis komensalisme

Simbiosis komensalisme merupakan hubungan antara dua organisme yang berbeda jenis, yang sering disebut simbiosis netral.

Pada simbiosis komensalisme, salah satu organisme diuntungkan, sementara organisme yang lain tidak diuntungkan maupun dirugikan. 

Contoh hewan yang melakukan simbiosis komensalisme adalah ikan remora dan ikan hiu, atau tumbuhan paku dan pohon jati.

3. Simbiosis parasitisme

Simbiosis parasitisme adalah hubungan antara dua organisme yang berbeda jenis, yang menguntungkan satu pihak, namun merugikan pihak lainnya.

Contoh simbiosis parasitisme terjadi pada benalu dengan tumbuhan inangnya.

Benalu bertahan hidup dengan menyerap nutrisi dari tumbuhan inangnya, sehingga tumbuhan inang justru mengalami gangguan dalam pertumbuhannya. 

Baca Juga: Contoh Interaksi antara Komponen Abiotik dan Komponen Abiotik