Contoh Sikap Melaksanakan Norma di Lingkungan Keluarga, Sekolah, dan Masyarakat

By Sarah Nafisah, Kamis, 10 November 2022 | 14:15 WIB
Saling membantu adalah salah satu contoh sikap melaksanakan norma. (@sketchifyedu via Canva)

Bobo.id - Sudahkah teman-teman melaksanakan norma di lingkungan keluarga, sekolah, dan masyarakat?

Norma adalah sebuah aturan yang harus kita patuhi dalam menjalankan kehidupan. Karena itu norma harus diterapkan di lingkungan kita berada.

Banyak orang yang menganggap norma dan peraturan adalah hal yang sama, padahal keduannya berbeda.

Norma biasanya lebih mengutamakan dan mengatur tentang hubungan antarmanusia. Sebab manusia memiliki sifat, keinginan, dan kepentingan yang berbeda-beda.

Karena itulah norma harus ada untuk mengatur hubungan sesama manusia agar bisa saling membantu dan bekerja sama.

Bentuk norma yang berlaku di masyarakat ada empat, yaitu norma agama, norma kesusilaan, norma kesopanan, dan norma hukum.

Nah, sekarang kita cari tahu contoh sikap melaksanakan norma di lingkungan keluarga, sekolah, dan masyarakat, yuk!

Contoh Sikap Melaksanakan Norma di Lingkungan Keluarga

1. Menjaga kebersihan rumah.

2. Melaksanakan ibadah sesuai agama yang dianut.

3. Menyiapkan keperluan sekolah sendiri.

Baca Juga: 4 Macam Norma yang Berlaku dalam Masyarakat Indonesia, Apa Saja?