Mengenal Kucing Busok, Kucing Asli Pulau Madura yang Telah Diakui Dunia Internasional

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 11 November 2022 | 16:15 WIB
Kucing Busok asal Madura yang mirip dengan British Shorthair. (freepik)

Bobo.id - Kucing Busok merupakan ras kucing asli Indonesia yang sudah diakui oleh World Cat Federation, teman-teman. 

Dilansir dari Kompas.com, Kucing Busok menjadi ramai lantaran mengikuti International Cat Show di Sidoarjo, Jawa Timur. 

Ajang ini digelar untuk menjaga kelestarian satwa langka Indonesia, terutama Kucing Busok, teman-teman. 

Saat itu, hadir pula juri kontes bernama Lesley Morgan dari Australia dan Awaluddin Jafar dari Malaysia. 

Terdapat dua tahapan yang harus dilalui hingga kucing ini diakui dunia, pertama dengan membuktikan kemurnian gen sampai tiga generasi. 

Tahap kedua yang harus dilakukan adalah dengan melakukan presentasi forum internasional di World Cat Congress

Saat ini kucing Busok telah resmi teregistrasi mendapatkan pengakuan dari World Cat Federation sebagai salah satu kucing ras Indonesia. 

Ingin berkenalan dengan kucing Busok lebih dekat? Simak informasi berikut ini, yuk!

Hanya Ada di Pulau Madura

Kucing Busok merupakan asli Pulau Madura sehingga dikenal sebagai kucing raas atau kucing madura. 

Uniknya, kucing ini hanya bisa kita temui di Pulau Raas yang berarti kucing ini tidak tersebar luas di Indonesia. 

Baca Juga: Kenapa Kucing Suka Menggigit dan Merobek Kertas di Sekitarnya?