Faktor Pendukung dan Faktor Penghambat Proses Interaksi Sosial, Materi Kelas 5 SD Tema 4

By Fransiska Viola Gina, Selasa, 15 November 2022 | 07:00 WIB
Faktor pendukung dan penghambat interaksi sosial. (freepik/pikisuperstar)

Simpati merupakan proses ketika seseorang merasa tertarik kepada orang lain. Simpati berbeda dengan empati. 

Simpati adalah keikutsertaan merasakan perasaan orang lain, sedangkan empati adalah keadaan mengidentifikasi diri dalam perasaan yang sama.

Faktor simpati ini umumnya akan datang ketika seseorang ingin mengerti dan ingin bekerja sama dengan orang lain. 

Faktor Penghambat Interaksi Sosial

Selain faktor pendukung, ada pula beberapa faktor penghambat berlangsungnya proses interaksi sosial, antara lain:

1. Takut Goyah

Masyarakat Indonesia masih ada yang takut akan adanya perubahan sosial sehingga tidak mendukung interaksi sosial dengan kelompok lain. 

Rasa takut ini membuat masyarakat tidak ingin berkomunikasi satu sama lain sehingga perkembangan tidak terjadi secara cepat. 

2. Hambatan Ideologis

Perubahan akan sulit terjadi jika sudah berbenturan dengan suatu ideologi atau paham tertentu yang dipercayai di masyarakat. 

Interaksi sosial menjadi sulit karena apa-apa yang dianggap bertentangan dengan ideologi mereka akan ditolak. 

Baca Juga: 6 Macam Interaksi antara Makhluk Hidup dengan Makhluk Hidup dan Contohnya