Menemukan Kalimat Penyelesaian Masalah pada Teks "Apakah Kamu Memiliki Hewan Peliharaan?", Materi Kelas 3 SD Tema 4

By Amirul Nisa, Selasa, 15 November 2022 | 14:00 WIB
Dengan membaca, teman-teman bisa mendapatkan banyak informasi termasuk berlatih menemukan kalimat penyelesaian masalah. (jcomp)

Berikut ini akan ada beberapa kalimat penyelesaian masalah dari teks bacaan dan penjelasan singkatnya.

Kalimat Penyelesaian Masalah

1. Jika kita memiliki hewan peliharaan, kita wajib menjaganya dengan baik.

Hewan peliharaan yang dimiliki harus dijaga dengan baik, agar tidak mengganggu orang lain.

2. Jangan membiarkan hewan peliharaan berkeliaran bebas di lingkungan.

Hewan peliharaan yang dibiarkan berkeliaran bebas bisa jadi akan mengganggu orang lain dan bisa membuatnya makan sembarangan atau justru diganggu hewan liar lainnya.

3. Memberi makan dan minum yang cukup dengan teratur.

Memutuskan untuk memiliki hewan peliharaan tentu harus diikuti kewajiban merawat dengan memberikan makan dan minuman yang cukup, agar hewan tumbuh dengan baik.

4. Menyediakan kandang untuk tempat hewan peliharaan.

Kalimat itu membantu meyelesaikan masalah yang muncul saat hewan peliharaan dibiarkan berkeliaran sembarangan.

Dengan memberikan kandang, hewan peliharaan memiliki rumahnya sendiri untuk tinggal dan tidak mengganggu orang rumah orang lain.

Baca Juga: Jenis Makanan Sehat dan Manfaat untuk Tubuh, Materi Kelas 3 SD Tema 4