Menemukan Kalimat Saran pada Teks Bacaan 'Di Kantor Kelurahan', Materi Kelas 3 SD Tema 4

By Amirul Nisa, Sabtu, 19 November 2022 | 08:30 WIB
Mencari kalimat saran dalam sebuah teks bacaan. (Anita Jankovic/Unsplash)

Bobo.id - Ada banyak jenis kalimat yang bisa digunakan dengan keperluan beragam, kali ini pada materi kelas 3 SD tema 4, teman-teman akan belajar tentang kalimat saran.

Untuk belajar tentang kalimat saran, ada banyak cara yang bisa dilakukan termasuk melalui sebuah teks bacaan.

Pada subtema 4, pembelajaran 3 ada sebuah teks bacaan berjudul "Di Kantor Kelurahan" yang bisa menjadi media teman-teman mengenal kalimat saran.

Selain itu, dari sebuah teks bacaan ini teman-teman juga bisa mendapat banyak informasi baru.

Melalui teks bacaan itu, teman-teman akan berlatih menemukan kalimat saran yang tersembunyi.

Sebelum mencari kalimat saran di dalam teks bacaan, berikut akan diberikan penjelasan tentang jenis kalimat ini.

Kalimat Saran

Kalimat saran merupakan kumpulan dari berbagai jenis kata yang tersusun atas subjek dan predikat.

Meski begitu tidak jarang kalimat ini juga akan dilengkapi objek dan juga keterangan.

Namun pada kalimat saran, ini teman-teman hanya akan menemukan tanda baca titik (.) pada akhir kalimat.

Kalimat saran tidak menggunakan tanda baca seru (!) karena bukan termasuk jenis kalimat perintah.

Baca Juga: Memberikan Saran dari Sebuah Pernyataan pada Pembelajaran 1, Materi Keas 3 SD Tema 4