Perbedaan Ekosistem Alami dan Ekosistem Buatan, Lengkap dengan Contohnya

By Amirul Nisa, Senin, 21 November 2022 | 17:15 WIB
Ada banyak hal unik yang ada di hutan amazon dari hewan hingga sungainya. (TNeto/pixabay)

Pada ekosistem ini juga dibedakan menjadi beberapa jenis, layaknya ekosistem air.

Ekosistem darat dibagi menjadi ekosistem hutan, padang pasir, padang rumput, taiga, dan tundra.

Keempat jenis ekosistem darat itu dibedakan berdasarkan curah hujan yang terjadi di tiap tempat.

Seperti pada ekosistem hutan memiliki tingkat curah hujan yang cukup tinggi.

Sedangkan pada ekosistem padang rumput tentu berbeda dengan ekosistem padang pasir yang memiliki curah hujan rendah.

Lalu ekosistem taiga merupakan jenis ekosistem yang tersusun dari satu jenis tumbuhan, seperti pinus, cemara, dan lain sebagainya.

Ekosistem tundra merupakan jenis ekosistem yang memiliki suhu kering dan dingin hingga tidak banyak jenis hewan atau tumbuhan yang bisa bertahan hidup.

Ekosistem Buatan

Ekosistem buatan merupakan ekosistem yang dibuat atau terjadi karena campur tangan manusia.

Jenis ekosistem ini dibuat untuk melengkapi atau menjaga keseimbangan ekosistem alam yang mengalami kerusakan.

Ekosistem ini juga bisa berperan sebagai tempat atau cara untuk melestarikan hewan dan tumbuhan yang sudah terancam punah.

Sehingga keberadaannya terawat dan bisa memperbanyak jumlahnya hingga terbebas dari ancaman kepunahan.

Baca Juga: Apa yang Dimaksud dengan Interaksi Predasi dalam Ekosistem? Ini Penjelasan dan Contohnya