Ciri-Ciri Zaman Praaksara Ditinjau dari 5 Aspek, Mulai dari Aspek Kepercayaan hingga Budaya

By Niken Bestari, Rabu, 23 November 2022 | 20:00 WIB
Apa saja ciri-ciri zaman praaksara? (Freepik)

Ciri budaya zaman praaksara dapat dilihat dari cara mereka bertahan hidup dan menjalani kehidupan berkelompok. Ciri-cirinya adalah:

- Menggunakan peralatan yang sangat sederhana, seperti membuat senjata dari batu, logam, dan kayu.

- Belum mengenal teknik memasak, sehingga hasil buruan umumnya dimakan mentah atau dibakar.

Pada zaman praaksara ini sudah ditemukan api yang membantu untuk memasak makanan dan perlindungan.

- Perhiasan yang sangat primitif, mereka saat itu hanya memakai kulit kerang sebagai kalung.

Selain itu, masyarakat praaksara juga memanfaatkan sisa hasil buruan sebagai aksesori, misalnya gigi dan bulu binatang.

- Memanfaatkan material sekitar untuk membuat peralatan, misalnya senjata untuk berburu, rotan untuk dibuat rakit dan pelindung, hingga bulu hewan buruan untuk pelindung suhu dingin.

- Tinggal di dalam gua untuk berlindung dari hempasan alam.

Mereka belum bisa membuat rumah dan sering kali berpindah-pindah wilayah.

Nah, itulah ciri-ciri zaman praaksara yang belum mengenal tulisan dan teknologi modern.

(Penulis: Heni Widiastuti/ Niken Bestari)

Baca Juga: Jadi Salah Satu Hewan Purba yang Masih Ada, Ini 5 Jenis Buaya Ganas di Dunia

----

Kuis!

Apa itu totemisme?

Petunjuk: cek di halaman 2!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.