Bagaimana Cara Berbuat Baik untuk Negara? Materi Kelas 3 SD Tema 4

By Amirul Nisa, Sabtu, 26 November 2022 | 07:00 WIB
Menjaga kebersihan bersama-sama adalah salah satu cara berbuat baik untuk negara. (freepik)

Bobo.id - Berbuat baik bukan hanya dilakukan pada teman atau keluarga tapi juga pada negara.

Lalu bagaimana cara berbuat baik pada negara? Pada materi kelas 3 SD tema 4 akan dijelaskan beberapa cara yang bisa dilakukan.

Dengan melakukan beberapa perbuatan baik ini pada negara, teman-teman sudah membantu menjaga kedamaian dan beberapa kepentingan lain.

Perbuatan baik ini ada yang bisa dilakukan oleh orang dewasa tapi ada juga yang bisa teman-teman lakukan, lo.

Berikut beberapa cara berbuat baik untuk negara yang bisa teman-teman coba lakukan.

Cara Berbuat Baik untuk Negara

1. Menaati Peraturan

Pemerintah sudah membuat berbagai peraturan untuk diikuti oleh seluruh warga negara.

Peraturan yang dibuat pun bukan untuk kepentingan satu atau dua orang, tapi demi kepentingan banyak orang.

Dengan menaati peraturan, kondisi lingkungan sekitar akan tertib dan damai.

Teman-teman bisa memulai dengan menaati peraturan lalu lintas. Adanya peraturan lalu lintas tersebut membuat laju kendaraan menjadi rapi dan tertib.

Baca Juga: Mengenal Arti Ungkapan Rendah Hati dan Manfaatnya, Materi Kelas 3 SD Tema 4