Mengenal Kewajiban Ayah dan Ibu di Rumah, Materi Tematik Kelas 3 SD

By Amirul Nisa, Selasa, 29 November 2022 | 13:45 WIB
Ayah dan ibu sebagai orang tua memiliki kewajiban yang mirip tapi ada beberapa yang berbeda. (Anna Shvets/pexels)

Bobo.id - Setiap orang tentu akan memiliki kewajiban, tetapi bisa berbeda pada setiap orang.

Bahkan dalam satu keluarga, setiap anggota keluarga bisa memiliki kewajiban yang berbeda, seperti yang diajarkan pada materi tematik kelas 3 SD.

Kali ini, kita akan belajar tentang kewajiban dalam sebuah keluarga, khususnya yang dimiliki peran ayah dan juga ibu.

Dalam beberapa hal ayah dan ibu akan memiliki kewajiban yang sama, tapi ada juga yang berbeda, lo.

Ayah dan ibu yang merupakan orang tua yang wajib memberikan kasih sayang pada seluruh keluarga akan memiliki beberapa kewajiban berbeda yang lebih spesifik.

Sebelum mengenal kewajiban dari dua peran dalam keluarga ini, teman-teman perlu tahu pengertian dari kewajiban.

Pengertian Kewajiban

Kewajiban merupakan segala sesuatu yang diwajibkan atau sesuatu yang harus dilaksanakan sehingga merupakan sebuah keharusan.

Selain itu, kewajiban juga disebut sebagai sesuatu yang harus dilakukan oleh pihak tertentu dengan rasa bertanggung jawab.

Jadi sebuah kewajiban yang tidak dijalankan bisa dituntut oleh orang yang berkepentingan terkait kewajiban tersebut.

Bahkan beberapa kewajiban yang tidak dijalankan bisa membuat teman-teman mendapatkan sanksi, sesuai aturan yang ada.

Baca Juga: 4 Cara Hidup Rukun yang Bisa Dicontoh, Materi Kelas 3 SD Tema 4

Sanksi atau hukuman dari sebuah kewajiban tidak selalu dalam bentuk hukum pidana, namun bisa beragam.

Jadi kewajiban dalam bentuk sosial juga akan mendapatkan hukuman sosial bila tidak dijalankan.

Dalam sebuah keluarga, baik anak, ayah, atau ibu akan memiliki kewajiban yang berbeda-beda.

Tiap kewajiban pun akan memiliki hukuman tersendiri saat tidak dijalankan dengan benar.

Berikut beberapa kewajiban yang harus dilakukan ayah dan ibu.

Kewajiban Ayah di Rumah

Ayah adalah sosok kepala keluarga yang tentu akan memiliki kewajiban yang berbeda dari anggota keluarga lainnya.

Berikut beberapa contoh kewajiban ayah dalam sebuah keluarga.

- Mencari nafkah untuk keluarga.

- Melindungi seluruh anggota keluarga.

- Menemani dan membantu anak ketika sedang belajar.

Baca Juga: 8 Cara Menghargai Hak-Hak Orang Lain, Materi Kelas 3 SD Tema 4

- Menjadi teladan bagi anggota keluarga, khususnya anak-anaknya.

- Menanggung kehidupan seluruh anggota keluarga.

Kewajiban Ibu di Rumah

Sebagai orang tua ada beberapa kewajiban ibu yang tidak jauh berbeda dari ayah.

Tapi ada juga beberapa kewajiban khusus yang dimiliki oleh ibu.

Bila sosok ayah memiliki tanggung jawab atau kewajiban yang berpusat pada mencari nafkah dan menjaga keluarga, maka ibu sedikit berbeda.

Ibu memiliki kewajiban yang berpusat pada anak-anaknya. Berikut beberapa kewajiban seorang ibu.

- Mengurus, merawat, dan menjaga anggota keluarga.

- Mengerjakan pekerjaan rumah dibantu dengan seluruh anggota keluarga lainnya.

- Memperhatikan pendidikan anak.

- Memberikan contoh yang baik kepada anak.

Baca Juga: Bagaimana Cara Berbuat Baik untuk Negara? Materi Kelas 3 SD Tema 4

- Memasak, menyajikan, dan menyediakan makanan bergizi untuk seluruh anggota keluarga.

Itu tadi penjelasan tentang kewajiban yang dimiliki ayah dan ibu dalam sebuah keluarga.

----

Kuis!

Apa kewajiban ayah dan ibu yang sama?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.