Pastikan juga untuk mengeringkan tubuh dengan baik agar kulit tidak terlalu lembap dan malah menjadi tempat favorit jamur untuk berkembang.
3. Cuka Apel
Cuka apel memiliki kandungan aktif untuk melawan infeksi jamur.
Cara penggunaannya juga cukup mudah, yaitu dengan merendam kapas pada cuka apel dan mengoleskannya pada kulit yang berjamur.
Ulangi setiap tiga kali sehari hingga jamur di kulit hilang.
4. Lidah Buaya
Lidah buaya memiliki kandungan antiseptik yang berguna untuk melawan jamur, bakteri, dan virus.
Aplikasikan lidah buaya pada bagian kulit yang berjamur setiap tiga hingga empat kali sehari.
Cara ini bisa diulang hingga jamur benar-benar hilang dari kulit.
5. Minyak Kelapa
Minyak kelapa mengandung asam lemak tertentu yang akan membunuh jamur dengan cara merusak membran sel.
Baca Juga: Tak Perlu Langsung Minum Paracetamol, Ini 6 Obat Alami untuk Redakan Batuk dan Pilek