Gemas, Kucing Ini Menemukan Tupai Kedinginan di Luar Rumah dan Menyelamatkannya

By Fransiska Viola Gina, Minggu, 4 Desember 2022 | 14:00 WIB
Kucing bernama Indi yang menyelamatkan tupai kedinginan. (The Dodo/The unbroken smile)

Bobo.id - Bagi sebagian orang, hewan peliharaan seperti kucing dan anjing sudah menjadi bagian penting dalam hidup manusia.

Tak hanya bisa menjadi teman main, kucing juga bisa mengusir kesepian, meredakan stres, bahkan bisa menyelamatkan nyawa manusia. 

Namun siapa sangka, hewan seperti kucing ini ternyata juga punya jiwa tolong menolong. 

Hewan peliharaan tak hanya menolong manusia sebagai pemiliknya, namun juga menolong hewan lain yang membutuhkan. 

Tak peduli apakah hewan itu sejenis dengannya, jika terlihat membutuhkan, maka hewan peliharaan akan menolongnya. 

Seperti kisah kucing bernama Indi yang menemukan tupai saat badai dan segera menolong tupai kedinginan itu. 

Indi merupakan seekor kucing yang mengeong minta pertolongan di depan sebuah rumah saat musim dingin lalu. 

Saat itu, Indi terlihat sangat kurus sehingga keluarga yang menyelamatkannya mengira dia hanya anak kucing. Padahal, usianya sudah dua tahun. 

Keluarga itu pun memutuskan untuk mengadopsinya, tetapi kucing ini terlihat kesulitan beradaptasi dengan keadaan di rumah itu. 

Tak hilang akal, keluarga itu kemudian membuatkan tempat ternyaman bagi Indi. Tersedia TV, pohon kucing, mainan, dan perapian yang nyaman. 

Dalam ruangan kecil khusus kucing itu tersedian juga pintu kecil sehingga dia bisa bermain di luar kapan pun dia mau. 

Baca Juga: Tidak Hanya Anjing, Kucing Juga Bisa Dilatih jadi Hewan Penurut, Ini Caranya

Indi Menemukan Tupai saat Badai

Meskipun tersedia pintu, saat cuaca buruk, biasanya kucing ini lebih memilih untuk tetap diam di dalam dan menghangatkan diri. 

Selama badai musim dingin baru-baru ini, keluarga Indi mengira dia berada di dalam sepanjang hari dan tidak keluar. 

Oleh karena itu, setiap malam, pemiliknya mengunjungi ruangan Indi dan mengucapkan selamat malam pada kucingnya baru kemudian tidur. 

Keesokan paginya, pemiliknya pergi untuk membuka kunci pintu kucing dan mengucapkan selamat pagi kepada Indi. 

Mengejutkan, di dalam ruangan kucingnya, ditemukan seekor tupai yang sedang tidur di depan perapian.

Tupai yang tengah tertidur di depan perapian. (The Dodo/The unbroken smile)

Artinya, pasti Indi keluar saat badai sehari sebelumnya dan kebetulan ia melihat seekor tupai kecil yang kedinginan. 

Melihat tupai itu kedinginan dan membutuhkan bantuan, Indi dengan senang hati membawanya ke dalam agar tupai merasa hangat. 

Yap! Indi membawa tupai kecil itu persis seperti saat keluarganya menyambutnya di musim dingin yang lalu. 

Kucing dan tupai itu terlihat sangat akur dan menghabiskan malam bersama dengan nyaman di dekat perapian. 

Baca Juga: 5 Penyebab Kucing Tidak Mengeluarkan Suara saat Mengeong dan Cara Mengatasinya

Kucing Sangat Peduli dengan Tupai Kecil

Kucing bernama Indi itu terus mengawasi tupai kecil yang ditemuinya untuk memastikan bahwa dia baik-baik saja. 

Indi tampaknya sangat peduli padanya dan keluarganya pun tidak bisa melupakan betapa manisnya perbuatan Indi. 

Indi berjalan mendekat dan memeriksanya kemudian menatap pemiliknya seolah mengatakan bahwa tupai itu adalah tupai yang baik. 

Kejadian ini membuat Indi dan keluarganya bersama-sama berada di gudang untuk mengawasi tupai untuk sementara waktu. 

Ketika kondisi tupai itu sudah terlihat membaik, maka mereka membawanya keluar untuk mengembalikannya ke rumahnya.

Keadaan tupai kecil yang sudah mulai membaik setelah dirawat. (The Dodo/Unbroken smile)

Seekor tupai yang dinamai Alvin itu akhirnya diletakkan di sebelah perbatasan halaman rumah dan hutan. 

Sesuai harapan, setelah menunggu beberapa detik, tupai itu langsung meluncur menuju tempat teman-temannya berada.

Berkat ini, ketika dihadapkan dengan seseorang yang membutuhkan bantuan, kini Indi sudah tahu apa yang harus dilakukan. 

Keluarga yang mengadopsi Indi pun merasa sangat senang karena ini berarti mereka berhasil memberi contoh yang baik pada Indi. 

"Mungkin dia ingat ketika kita membawanya masuk pada musim dingin lalu dan dia baru saja membalas budi," ujar keluarganya. 

Baca Juga: Jadi Alat Komunikasi, Ini 7 Arti Gerakan Ekor Kucing yang Perlu Kita Tahu

----

Kuis!

Bagaimana keadaan Indi ketika pertama diadopsi?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.