Pengertian dan Contoh-Contoh Lagu Nasional, Materi Tematik Kelas 3 SD

By Amirul Nisa, Jumat, 9 Desember 2022 | 08:30 WIB
Ada banyak jenis lagu nasional yang dibuat untuk meningkatkan rasa cinta pada tanah air. (Ri_Ya)

Lagu ini diciptakan oleh Prohar Sudharnoto, yang seorang musisi sekaligus pegawai di Radio Republik Indonesia (RRI).

Pada awal diciptakan lagu ini berjudul Mars Pancasila, namun kemudian judul berubah menjadi Garuda Pancasila.

3. Berkibarlah Benderaku

Teman-teman tentu juga mengenal lagu Berkibarlah Benderaku yang ternyata termasuk lagu nasional.

Lagu ini diciptakan oleh Saridjah Niung atau dikenal juga dengan Ibu Soed.

Dengan tempao yang bersemangat ternyata merupakan lagu yang terinspirasi dari kisah yang terjadi pada tahun 1947.

Pada saat itu, Belanda masih berambisi untuk menjajah Indonesia dan melarang adanya pengibaran bendera merah putih.

4. Bagimu Negeri

Lagu Bagimu Negeri juga termasuk jenis lagu nasional yang membantu meningkatkan rasa cinta pada tanah air.

Lagu ini diciptakan oleh Kusbini atas perintah Soekarno pada tahun 1942 saat Indonesia masih dijajah Jepang.

Diciptakannya lagu itu guna untuk membangkitkan semangat rakyat untuk mendapatkan kemerdekaan.

Baca Juga: Tujuan Kegiatan Musyawarah Dilakukan, Materi Tematik Kelas 3 SD