Bobo.id - Teman-teman, apakah kamu tertarik untuk merawat kelinci peliharaan di rumah?
Tentu saja, memiliki kelinci peliharaan sama menyenangkannya dengan memelihara anjing maupun kucing.
Kelinci juga memiliki perilaku dan kebiasaan yang unik dan menarik, makanan dan kesehatan yang harus diperhatikan.
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika kita memutuskan untuk memelihara kelinci, salah satunya merawat kelinci yang baru lahir.
Kelinci yang baru lahir sebaiknya tidak diperlakukan sama dengan kelinci yang sudah dewasa, sebab fisiknya masih rentan.
Nah, kali ini Bobo akan mengajak teman-teman untuk belajar bersama dan mengetahui cara merawat kelinci baru lahir dari artikel berikut. Yuk, simak!
Cara Merawat Kelinci Baru Lahir
1. Jauhkan dari Keramaian
Dilansir dari torontowildlifecentre.com, bayi kelinci harus dijaga dan dirawat di tempat yang sunyi dan kandang tertutup.
Sebagian besar spesies bisa hidup dengan aman di kotak kardus dengan ukuran yang sesuai.
Selain itu, jauhkan juga bayi kelinci dari keramaian, seperti suara banyak orang dan hewan peliharaan lainnya.
Sebab, kelinci yang baru lahir rentan terluka dan ketakutan, teman-teman. Oleh karena itu, kita tidak boleh memberikan pemicu stres baginya.
Tidak seperti bayi manusia, bayi hewan tidak bisa terhibur dengan mengajaknya mengobrol, mengelus, atau memandanginya.
Baca Juga: Lucu dan Menggemaskan, Kelinci Besar Ini Miliki Kepribadian Layaknya Seekor Anjing