Tak Sembarangan, Ini 7 Cara Menyimpan Peralatan dan Perlengkapan Dapur yang Benar

By Thea Arnaiz, Sabtu, 10 Desember 2022 | 17:30 WIB
Cara menyimpan peralatan dan perlengkapan dapur agar tidak berantakan dan lebih awet. (freepik)

Bobo.id - Menyimpan peralatan dan perlengkapan dapur yang benar perlu diketahui oleh teman-teman.

Sebab, dapat mengurangi risiko kerusakan, dapur lebih rapi, dan membuat peralatan dan perlengkapan dapur lebih mudah ditemukan, lo.

Apalagi, dapur juga mudah kotor akibat aktivitas memasak setiap harinya.

Bakteri dan kuman pun lebih cepat berkembang biak di permukaan dapur hingga peralatan dan perlengkapan dapur, baik yang terbuat dari logam, kayu, plastik, atau batu.

Oleh karena itu, setelah dibersihkan kita perlu menyimpannya di tempat yang bersih dan aman.

Berikut, beberapa tips cara menyimpan peralatan dan perlengkapan dapur yang benar. 

1. Dengan Cara Digantung 

Peralatan dan perlengkapan masak bisa digantung agar lebih mudah ditemukan serta terlihat rapi.

Cocok untuk menata peralatan dan perlengkapan yang sering digunakan, agar tidak perlu mencari-cari lagi.

Teman-teman bisa memasang beberapa paku atau gantungan dinding dapur yang terbuat dari kayu atau logam, lo.

Gantunglah beberapa peralatan dan perlengkapan seperti, wajan, spatula, panci, dan lain-lain.

Baca Juga: 5 Manfaat Lemon untuk Berbagai Kebutuhan di Rumah, Bersihkan Pakaian hingga Perkakas Dapur