Berbagi Sukacita, Ibu Ini Membuat Hadiah Natal untuk Setiap Anjing yang Lewat Rumahnya

By Grace Eirin, Sabtu, 10 Desember 2022 | 18:15 WIB
Seorang Ibu menyiapkan hadiah Natal sepanjang bulan Desember untuk anjing-anjing. (Amy Gaudette/The Dodo)

Bobo.id - Hari Raya Natal tinggal menghitung hari, semua orang yang merayakan menantikannya dengan sabar dan penuh sukacita. 

Di berbagai belahan dunia, ada beragam cara unik dan menyenangkan yang bisa dilakukan sembari menunggu Natal. 

Salah satunya seorang Ibu dari Ontario, Kanada, bernama Amy Gaudette ini.

Ia punya ide menarik yang tidak hanya menyenangkan untuk manusia, melainkan juga membahagiakan anjing di sekitarnya. 

Apa yang dilakukan Ibu Amy untuk para anjing di sekitar rumahnya? Yuk, baca kisahnya!

Ibu Amy Gaudette menciptakan cara baru untuk mengajak anjing di sekitar rumahnya ikut bersenang-senang menyambut Natal

Caranya adalah ia membuat kalender Adven yang besar di depan rumahnya. 

Di dalam agama Kristiani, kalender adven merupakan kalender yang digunakan untuk menghitung mundur datangnya hari raya Natal. 

Ibu Amy membuat kalender adven yang unik, khusus untuk anjing, dengan menyiapkan 24 stoples berisi makanan anjing. 

Kedua puluh empat stoples tersebut ditata rapi di atas pohon Natal, dan disediakan secara gratis untuk siapa saja yang mampir. 

Seperti tujuannya, isi stoples yang Ibu Amy sediakan itu hanya bisa dinikmati para anjing yang senang berjalan-jalan di depan rumahnya. 

Baca Juga: Baru Pertama Kali Bertemu, Kucing Ini Terus Ingin Berpelukan dengan Seekor Anjing, Ini Kisahnya