Adaptasi Fisiologi pada Hewan, Pengertian hingga Contoh-contohnya

By Amirul Nisa, Minggu, 11 Desember 2022 | 13:00 WIB
Burung elang adalah jenis hewan yang melakukan adapatasi fisiologi untuk bertahan hidup. (Zdeněk Macháček/Unsplash)

Bobo.id - Adaptasi fisiologi merupakan salah satu jenis adaptasi pada hewan.

Jenis adaptasi fisiologi memiliki tujuan yang sama dengan jenis adaptasi lain, yaitu untuk bertahan hidup.

Namun, adaptasi digolongkan menjadi beberapa jenis untuk membedakan cara hewan beradaptasi.

Adaptasi merupakan hal yang umum dilakukan oleh semua makhluk hidup, dari manusia, hewan, hingga tumbuhan.

Adaptasi pun dikelompokkan menjadi tiga jenis, yaitu morfologi, fisiologi, dan tingkah laku.

Kali ini, kita akan mencari tahu lebih banyak tentang adaptasi morfologi.

Adaptasi Morfologi

Adaptasi morfologi merupakan cara bertahan hidup dengan melakukan penyesuaian pada struktur tubuh.

Beberapa makhluk hidup termasuk hewan melakukan penyesuaian bentuk tubuh terhadap lingkungan yang menjadi tempat tinggalnya.

Cara ini akan membantu hewan dalam mencari makan hingga bertahan dari cuaca.

Selain itu, adaptasi morfologi juga akan membantu hewan bertahan dari serangan musuhnya.

Baca Juga: Perbedaan Mimikri dan Kamuflase pada Hewan Beserta Contoh-contohnya