10 Jenis Bunga dan Maknanya, Ada Bunga Teratai hingga Dahlia

By Amirul Nisa, Minggu, 11 Desember 2022 | 19:45 WIB
Bunga teratai adalah jenis bunga cantik yang tumbuh di lumpur atau di air. (pxhere)

 

Bobo.id - Teman-teman pasti pernah melihat berbagai jenis bunga dengan bentuk cantik.

Tapi tahukah teman-teman kalau setiap jenis bunga memiliki makna yang berbeda-beda?

Bunga merupakan bagian dari tanaman yang memiliki bentuk dan tampilan menarik.

Beberapa jenis bunga juga memilki aroma wangi yang menyegarkan saat dihirup.

Sebagai bagian dari tanaman, bunga memiliki peranan penting untuk menyerbukan dan pembuahan.

Selain memiliki perana penting bagi tanaman, berbagai jenis bunga dengan tampilan cantik juga sering dijadikan hadiah.

Beberapa jenis bunga sering dirangkai jadi satu untuk kemudian dihadiahkan pada seseorang.

Atau beberapa orang juga senang menata bunga dalam vas untuk kemudian dijadikan hiasan rumah.

Bila teman-teman termasuk yang senang memberi hadiah bunga atau menata bunga dalam vas, maka penting untuk mengenal makna setiap bunga.

Setiap jenis bunga punya makna berbeda yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan teman-teman.

Jadi, dengan mengenal makna setiap bunga, teman-teman bisa memberikan jenis bunga yang tepat pada orang yang akan diberi, atau sesuai dengan suasana rumah.

Baca Juga: Percantik Suasana Natal, Ini 6 Jenis Bunga yang Bisa Jadi Dekorasi Rumah