Akar tinggal adalah cara tumbuhan yang memperbanyak diri dengan batang yang tumbuh di dalam tanah.
Nantinya, batang akan terus tumbuh secara mendatar, bersisik, dan berbuku-buku.
Lalu, di bagian buku-buku tanaman tumbuhlah kuncup tunas yang berkembang menjadi tanaman baru.
Contoh tumbuhan yang menggunakan akar tinggal untuk berkembang biak adalah jahe, temulawak, kencur, dan lengkuas.
4. Geragih
Geragih menyebabkan sebuah tumbuhan dapat berkembang biak dengan bagian batang mirip seperti akar tinggal.
Tetapi, tumbuhan tersebut batangnya terlus menjalar di atas permukaan tanah, bukan di dalam tanah.
Ruas-ruas yang terbentuk akan menghasilkan akarnya sendiri. Contoh tumbuhannya adalah stroberi, kentang, eceng gondok, dan rumput teki.
5. Stolon
Mirip dengan rimpang, tetapi bagian batang akan tumbuh ke atas permukaan tanah sehingga membentuk tunas dan akar baru.
Nantinya, batang yang tumbuh dan menghasilkan tumbuhan baru akan terputus dari tanaman induk.
Baca Juga: 20 Contoh Tumbuhan yang Mengalami Perkembangbiakan Vegetatif Alami