Contoh Alat Musik Ritmis yang Dimainkan dengan Cara Dipukul, Materi Tematik Kelas 3 SD

By Amirul Nisa, Senin, 12 Desember 2022 | 13:30 WIB
Drum adalah salah satu jenis alat musik ritmis yang dimainkan dengan cara dipukul. (pvproductions)

Bobo.id - Teman-teman yang suka bermain musik tentu mengetahui banyak jenis alat musik.

Setiap alat musik dikelompokkan ke dalam beberapa jenis berbeda, seperti penjelasan materi tematik kelas 3 SD.

Alat musik ritmis pun memiliki banyak ragamnya, dengan cara memainkan yang beragam.

Namun, sebagian besar alat musik ritmis dimainkan dengan cara dipukul.

Alat musik ritmis adalah jenis alat musik dengan fungsi untuk mengatur ritme atau irama pada musik.

Pengertian Alat Musik Ritmis

Seperti yang sudah dijelaskan, alat musik ritmis memiliki fungsi untuk mengatur ritme atau irama pada musik.

Jenis alat musik ini memiliki keterkaitan dengan ketukan dan birama.

Alat musik ritmis juga berbeda dengan jenis alat musik lain yang bisa menghasilkan nada.

Alat musik ritmis memiliki bentuk sederhana, tanpa ada banyak tombol khusus untuk hasilkan nada.

Meski memiliki bentuk sederhana, alat musik ritmis memiliki peranan yang penting sebagai pengiring.

Baca Juga: 12 Alat Musik Tradisional Indonesia, Ini Asal dan Cara Memainkannya