8 Unsur Seni Rupa, dari Unsur Titik hingga Unsur Nilai

By Iveta Rahmalia, Senin, 12 Desember 2022 | 17:15 WIB
Terdapat berbagai unsur dalam seni rupa, mulai dari unsur titik hingga unsur nilai. (freepik)

Warna ini sebagai penyeimbang warna-warna kontras di alam. Hasilnya cenderung menuju hitam.

Perbedaan yang nyata antara dua macam macam unsur warna disebut kontras. Sedangkan perubahan warna yang terjadi jika dua warna atau lebih digabungkan disebut gradasi.

6. Tekstur

Unsur seni rupa yang dapat dirasakan dengan rabaan tangan, yaitu tekstur.

Tekstur adalah kumpulan titik-titik kasar atau halus yang tidak beraturan pada permukaan benda atau obyek.

Titik ini dapat berbeda dalam ukuran, warna, bentuk, dan sifat atau karakternya.

Tekstur dalam seni rupa biasanya dibagi menjadi tekstur raba yang dapat dirasakan oleh indra peraba dan tekstur lihat yang dirasakan melalui indra penglihatan.

7. Gelap Terang

Gelap/terang dihasilkan dari perbedaan intensitas cahaya yang jatuh pada permukaan benda. Ini akan menghasilkan tingkat warna yang berbeda.

Unsur gelap/terang biasanya digunakan untuk menciptakan kesan tiga dimensi atau keruangan.

8. Ruang

Dalam unsur rupa, ruang pada sebuah karya menunjukkan dimensi dan volume memberikan kesan kedalaman.