Apa yang Dimaksud dengan Interval Lagu? Soal Kelas 6 Tema 6 Subtema 1

By Niken Bestari, Kamis, 15 Desember 2022 | 11:00 WIB
Apa yang dimaksud dengan interval lagu? Yuk, pelajari pengertian lengkap interval lagu, jenis-jenis, dan urutannya. (Freepik)

Bobo.id - Tahukah teman-teman apa yang dimaksud dengan interval lagu?

Materi interval lagu ini kita dapatkan di pelajaran tematik Kelas 6 Tema 6 Subtema 1: Masyarakat Peduli Lingkungan.

Soal interval lagu ada pada soal Ayo Bernyanyi lagu Aku Cinta Lingkungan di halaman 9.

Nah, di halaman 10. kita menemukan soal Ayo Berlatih.

Apakah teman-teman mengetahui apa yang dimaksud dengan interval lagu? 

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, simak penjelasan lengkap interval lagu, meliputi pengertian, jenis-jenis, dan urutan interval lagu berikut ini!

Pengertian dan Jenis-Jenis Interval Lagu

Merangkum dari Gramedia.com, interval adalah ukuran jarak di antara dua nada.

Berdasarkan cara memainkannya, interval dibagi menjadi dua, yakni interval harmonis dan melodis.

Interval harmonis adalah dua nada yang dibunyikan secara bersamaan. Sedangkan interval melodis adalah dua nada yang dibunyikan secara bergantian.

Interval melodis terdiri atas interval dari nada rendah ke nada tinggi (ascending interval) dan interval dari nada tinggi ke nada rendah (descending interval).

Baca Juga: Cari Jawaban Ayo Berlatih, Teks 'Makna Proklamasi bagi Bangsa Indonesia', Kelas 6 Tema 6 Subtema 1

Melodi yang baik adalah melodi yang mempunyai interval terjangkau oleh alat musik atau suara manusia.

Metode pengukuran interval lagu adalah sama, baik untuk interval harmonik maupun melodik.

Ada dua unsur yang dipakai untuk penamaan interval, yaitu penamaan angka dan kualitas interval yang mendahului angka tersebut.

Urutan Interval Lagu

Dikutip dari KBBI, interval juga disebut sebagai jangka nada atau perbedaan ketinggian antara dua nada.

Untuk memahami jenis-jenis interval, kita harus mengetahui tangga nada terutama berkaitan dengan pokok nada sebagai berikut:

1. Deretan nada-nada (naik turun) dari setiap tangga nada.Contoh: c - d - e - f - g - a - b - c - b - a - g - f - e - d - c.

2. Jarak antara nada satu ke nada lainnya.Contoh jarak untuk tangga nada mayor c - d - e - f - g - a - b – c adalah: 1 1 ½ 1 1 1 ½

3. Langkah dari nada satu dengan nada lainnya, misalnya dalam tangga nada C mayor nada c ke c langkah ke 1, c ke d langkah ke 2, dan c ke e langkah ketiga.

Nah, jangka tersebut mempunyai nama tertentu yang disebut nama pangkat. Contohnya, jangka nada c' ke nada d' dalam tangga nada C mayor, adalah langkah kedua.

Berikut ini adalah urutan tangga nada C mayor c' d' e' f' g' a' b' c'':

Baca Juga: 6 Jenis Perkembangbiakan Vegetatif Alami pada Tumbuhan, Materi Kelas 6 SD/MI Tema 4

- c' ke c' adalah langkah ke- 1, yang disebut prime.

- c' ke d' adalah langkah ke-2, yang disebut secondo.

- c' ke e' adalah langkah ke-3, yang disebut terts.

- c' ke f' adalah langkah ke-4, yang disebut kuart.

- c' ke g' adalah langkah ke-5, yang disebut kuin.

- c' ke a' adalah langkah ke-6, yang disebut sekst.

- c' ke b' adalah langkah ke-7, yang disebut septim.

- c' ke c''adalah langkah ke-8, yang disebut oktaf.

Teman-teman, itu adalah jawaban dari soal 'apa yang dimaksud dengan interval lagu?'.

Artikel ini bisa menjadi bahan diskusi bersama guru dan teman-teman yang lain, ya.

Semoga membantu.

Baca Juga: 6 Cara Mengatasi Perbedaan dan Menghargai Keragaman di Kelas, Materi Kelas 6 SD/MI Tema 4

----

Kuis!

Apa pengertian interval lagu menurut KBBI?

Petunjuk: cek di halaman 2!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.