Kenapa Pancasila Disebut sebagai Ideologi Terbuka? Ini Penjelasannya

By Amirul Nisa, Minggu, 18 Desember 2022 | 07:00 WIB
Kenapa Pancasila masuk dalam jenis ideologi terbuka? (freepik)

Alasan Pancasila Termasuk Ideologi Terbuka

Sebagai sebuah ideologi terbuka, Pancasila memenuhi ciri-ciri yang sudah disebutkan sebelumnya.

Pancasila sebagai sebuah ideologi merupakan pedoman dan acuhan oleh setiap warga Indonesia untuk menjalankan berbagai hal.

Sebagi pedoman hidup, Pancasila bersifat terbuka, luwes, dan fleksibel.

Agar lebih jelas, berikut beberapa hal yang membuat Pancasila memenuhi syarat sebagai ideologi terbuka.

- Pancasila merupakan pandangan hidup yang berakar pada kesadaran masyarakat Indonesia.

- Isi pada Pancasila tidak dalam bentuk operasional, namun hanya berisi lima dasar, yaitu Ketuhanan, Kemanusiaan, Persatuan, Kerakyatan, dan Keadilan.

- Pancasila juga menghargai kebebasan.

- Pancasila merupakan ideologi politik, pedoman hidup masyarakat, bangsa, dan negara.

- Pancasila menghargai pluralitas seperti yang tercermin pada sila pertama.

Dengan memenuhi beberapa ciri dari ideologi terbuka, Pancasila menjadi ideologi terbuka yang bisa menyesuaikan diri dengan perkembangan zaman.

Baca Juga: 7 Jenis Ideologi di Dunia dan Penjelasannya, Materi PPKn