1. Cuka Putih
Cuka adalah pembunuh jamur ringan yang sangat baik. Cuka putih juga bisa menghilangkan bau jamur dari handuk.
Cara menggunakannya, campurkan satu cangkir cuka putih ke dalam satu ember air. Rendam handuk selama satu jam.
Jika sudah menunggu sekitar satu jam, teman-teman bisa langsung cuci di mesin cuci pada suhu terpanas dengan detergen biasa.
Alternatifnya, teman-teman bisa langsung menambahkan 250 ml cuka ke mesin cuci dan mencuci seperti biasa.
Jika tidak ada mesin cuci, tenang saja karena teman-teman bisa juga mencuci handuk manual dengan tangan.
Perlu diingat, pastikan tidak mencampur cuka dengan produk pemutih, ya. Mencampurkan keduanya hanya akan menghasilkan gas beracun.
2. Gunakan Sitrun
Sitrun sering dikenal bermanfaat untuk memberi rasa asam pada makanan. Ternyata, sitrun memiliki manfaat lain, lo.
Sitrun atau citric acid diketahui sangat ampuh untuk menghilangkan noda pada handuk, khususnya pada handuk berwarna.
Caranya mudah, teman-teman cukup larutkan sitrun dan sedikit detergen ke dalam air panas dan aduk.
Baca Juga: 4 Cara Cepat Menghilangkan Noda Hitam yang Menempel di Handuk, Tak Perlu Beli Baru