5 Cara Cegah Kucing Buang Air Besar di Halaman Rumah, Salah Satunya Gunakan Aroma Tertentu

By Fransiska Viola Gina, Selasa, 27 Desember 2022 | 17:15 WIB
Cara mencegah kucing buang air besar di halaman rumah. (freepik/senivpetro)

Coba sesuaikan besar kotak dengan ukuran tubuh kucing, jangan sampai terlalu besar atau terlalu kecil, ya. 

Selain itu, kucing menyukai kotak pasir yang terbuka. Jadi, selama proses melatih kucing, usahakan untuk menggunakan kotak pasir yang terbuka. 

Idealnya, teman-teman harus menyediakan minimal satu kotak pasir untuk setiap kucing di rumah. 

2. Kenalkan Kucing Pada Kotak Pasir

Setelah menentukan kotak pasir dan jenis pasir yang tepat, langkah selanjutnya adalah mengenalkan kotak pasir ke kucing. 

Tunjukkan pada kucing lokasi kotak pasirnya dan biarkan kucing untuk mengendusnya, ya. Secara naluriah kucing akan mulai mengais pasirnya.

Apabila kucing masih takut, kita bisa coba menggerakkan jari untuk mengajarkannya mengais pasir. 

Jika kucing masih enggan, maka kita bisa meletakkan kucing di dalam kotak pasir setelah dia makan dan bangun tidur. 

Ini bisa melatih kucing merasa familiar dengan kotak pasir yang menjadi tempatnya buang air besar. 

3. Memberikan Apresiasi

Nah, kalau kucing sudah berhasil buang air besar di kotak pasir, jangan lupa untuk memberinya apresiasi. 

Baca Juga: Alasan Kucing Suka Dielus Dagunya, Ternyata Ada Penjelasan Ilmiahnya