Jika centaurus adalah gabungan dari kuda dan manusia, maka hippokampos adalah gabungan antara kuda dan ikan.
Yap! Makhluk mitologis ini memiliki bagian atas berbentuk kda, sementara bagian bawahnya berbentuk ikan.
Tubuh Hippokampos bersisik dan bersirip warna hijau. Kuda setengah ikan ini hidupnya di air, teman-teman.
Salah satu tugasnya adalah menarik kereta Dewa Penguasa Laut saat menyeberangi lautan.
6. Hippogriff
Hipogriff merupakan salah satu makhluk mitologis yang mirip seperti griffin dalam mitologi Yunani. Bedanya, hippogriff cenderung jinak.
Dalam cerita dongeng, hippogriff dilukiskan berwujud setengah burung rajawali dan setengah kuda, teman-teman.
Mereka biasanya menjadi binatang peliharaan atau kendaraan untuk ksatria atau tukang sihir, teman-teman.
Oleh karena itu, makhluk ini sering jadi pilihan yang tepat untuk menjangkau tempat-tempat yang jauh karena cepat dan nyaman.
Kita bisa menemukan hippogriff dalam The Spiderwick Chronicles, The Chronicles of Narnia, hingga dalam berbagai serial Harry Potter.
7. Hellhest
Baca Juga: 3 Hewan Mitologis yang Sering Muncul dalam Cerita Dongeng #MendongenguntukCerdas