Bobo.id - Di sekitar kita, terdapat organisme hidup seperti hewan dan tumbuhan yang beraneka ragam.
Hewan dan tumbuhan termasuk ke dalam sumber daya alam hayati, teman-teman.
Keanekaragaman hayati sering disebut dengan biodiversitas, yaitu keberagaman makhluk hidup di suatu wilayah.
Ada dua jenis tingkatan pada keanekaragaman hayati, yaitu keanekaragaman hayati tingkat gen dan keanekaragaman hayati tingkat jenis.
Pada pelajaran IPA Kelas 7 SMP Kurikulum Merdeka Belajar, kita harus menyebutkan apa saja contoh keanekaragaman hayati tingkat gen di sekitar.
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!
Contoh Keanekaragaman Hayati Tingkat Gen
Pada dasarnya, setiap makhluk hidup tersusun dari gen yang membedakan sifat dan ciri-cirinya.
Apa itu gen? Gen adalah bagian kromosom dalam tubuh makhluk hidup yang mengendalikan ciri atau sifat suatu organisme, yang diturunkan dari induknya.
Penyusun gen pada setiap makhluk hidup pada dasarnya sama, yang berbeda adalah susunan gen tersebut.
Gen berfungsi untuk menurunkan informasi genetik dari orang tua atau induk kepada keturunannya.
Baca Juga: 5 Jenis Kingdom menurut Whittaker pada Klasifikasi Makhluk Hidup